Saat ini alat proyektor sudah bukan lagi barang yang aneh atau barang yang mewah, karena hampir di setiap tempat kini sudah banyak yang menggunakan proyektor. Karena ada banyak keuntungan yang akan kita dapatkan, jika menggunakan alat tersebut untuk kebutuhan presentasi misalnya. Anda bisa mencoba mengikuti tips dan trik memilih proyektor, yang tepat dan berkualitas baik.

Memilih alat proyektor yang tepat memang tidak mudah, karena tidak semua orang paham tentang proyektor termasuk cara mengoperasikannya. Dengan perkembangan teknologi yang semakin pesat, maka pilihan alat proyektor ini menjadi semakin bervariasi lagi. Banyaknya varian ini pasti akan sangat membingungkan, khususnya bagi Anda orang awam yang pengetahuannya minim tentang proyektor.

Tips dan Trik Memilih Proyektor yang Tepat

  1. DLP, LCD, atau LCOS

Sebelum Anda benar-benar memilih atau membeli proyektor, ada baiknya Anda menentukan kebutuhan penggunaannya terlebih dahulu. Dengan begitu Anda bisa menentukan jenis proyektor apa yang akan Anda pilih. Misalnya DLP, LCD, atau LCOS yang masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangannya dalam memproyeksikan gambar.

Proyektor DLP biasanya akan menggunakan jutaan kaca yang kecil, yang digunakan dalam memproyeksikan gambar. Gambar yang dihasilkannya lebih baik, akurasi warna dan kontrasnya juga tinggi, dan penggunaan dayanya yang rendah juga membuat teknologi ini cocok untuk home theathre.

LCD adalah jenis proyektor yang paling populer dan paling banyak digunakan, karena memiliki tingkat kecerahan yang tinggi, resolusi dan aspek rasionya juga tinggi. Sehingga cocok digunakan untuk kegiatan presentasi di sekolah, kantor, gereja, dan lain sebagainya. Namun tetap saja, proyektor LCD ini juga memiliki kekurangan.

Salah satunya adalah munculnya efek pintu layar, yang bisa mengakibatkan adanya tampilan piksel yang jelas pada layar yang besar.

  1. Tempat Instalasi

Tentukan juga di mana Anda akan menempatkan proyektor tersebut, misalnya di ruangan yang bagaimana. Karena setiap jenis proyektor biasanya memiliki kemampuan yang berbeda-beda, sehingga penempatannya juga akan berbeda. Jika ruangan tempat penempatannya kecil, maka Anda bisa memilih proyektor yang memproyeksikan gambarnya dengan jarak kurang dari 1 M.

 

  1. Kapan Waktu Penggunaannya

Anda juga harus menentukan kapan saja waktu penggunaan proyektor ini. Misalnya saat Anda akan sering melakukan perjalanan bisnis ke luar kota, maka sebaiknya Anda memilih jenis proyektor yang ukurannya kecil saja. Agar mudah dibawa ke mana-mana dan bobotnya pun cukup ringan, sehingga tidak akan merepotkan pekerjaan Anda.

Atau bisa juga pekerjaan Anda berhubungan dengan suatu acara yang besar dan megah, otomatis Anda pun membutuhkan jenis proyektor yang ukurannya besar. Agar mampu memproyeksikan gambar dengan jelas, dalam keadaan apapun baik saat kondisi gelap maupun terang. Selain itu perhatikan juga fitur yang cocok yang terdapat pada proyektor Anda.

Misalnya saja fitur 3D yang cocok digunakan untuk home theater, jika kebetulan pekerjaan Anda berhubungan di dunia bisnis industri kreatif. Faktor lainnya yang penting dalam memilih proyektor yang tepat adalah, ketahanan lampu, kecerahan gambar, konektivitas, dan berbagai fitur lainnya yang Anda butuhkan yang sesuai dengan pekerjaan Anda.

Dalam tips dan trik memilih proyektor ini, harus Anda perhatikan berbagai detail spesifikasinya. Agar Anda tidak salah membeli, karena ternyata jenisnya tidak sesuai dengan kebutuhan pekerjaan Anda. Memang banyak sekali variasi jenis proyektor yang semakin canggih, sehingga membuat kita kebingungan saat memilih yang tepat.

Namun Anda tetap harus mempertimbangkan banyak hal dengan jelas dan tepat, dan tidak boleh sembarangan memilih.